Multi file system Seagate untuk Multi OS


Anonim | Rabu, Agustus 11, 2010 |

Jika anda menggunakan mac, dan windows, mungkin untuk external hard drive file system anda akan menggunakan format FAT 32, karena kalau anda menggunakan format NTFS maka anda mac anda tidak akan dapat melakukan read and write. Selain itu, memiliki harddisk portable external saat ini bukanlah saat yang tepat, mengapa demikian ? karena anda sedang berada dalam peralihan konektifitas, artinya USB 3.0 dalam waktu dekat akan hadir, sehingga jika anda menggunakan mac, mungkin anda harus tetap di uUSB 2.0 karena Apple belum merencanakan untuk menggunakan. USB 3.0 standard.

Seagate goflex multi konektor

Jika anda membutuhkan external harddrive pada saat ini, mungkin satu satunya solusi yang menarik yang perlu anda perhatikan adalah Seagate FreeAgent GoFlex yang memiliki fitur khusus multi konektor termasuk USB 2.0, USB 3.0, FireWire 400, FireWire 800 dan juga eSATA.

Dengan menggunakan external disk ini, anda dapat menggunakan konektor USB 2.0 atau Firewire untuk saat ini, namun ketika nanti anda sudah memiliki USB 3.0 maka anda juga telah siap, untuk meningkatkan kecepatan baca dan tulisnya. Selain itu, produk disk FlexGo juga memiliki driver khusus NTFS untuk pengguna Mac yang memungkinkan OS X dapat melakukan baca dan tulis terhadap file system ini.

Sayangnya untuk multi OS support dan multi konektor ini, di bandrol dengan harga yang cukup tinggi, 5400RPM drive memiliki kapasita 320GB ($99.99), 500GB ($139.99), 750GB ($179.99), dan juga 1TB ($229), sedangkan yang 7200rpm drive memiliki ukuran dan harga 500GB ($159.99) dan juga750GB ($199.99).

0 komentar:

Posting Komentar

 
revo_blitar © 2012 Design by Best Game Blogger Templates | Sponsored by HQ Wallpapers